Profil Kecamatan

Kecamatan Anggeraja merupakan bagian wilayah Kabupaten Enrekang yang terletak di wilayah utara Kabupaten Enrekang sekaligus berperan sebagai salah satu penyangga Kabupaten Enrekang di mana dalam perkembangannya telah menunjukkan kemajuan di berbagai bidang sesuai dengan peran dan fungsinya.

Luas wilayah Kecamatan Anggeraja adalah 126,96 km dengan jumlah, penduduk 23.825 dengan klasifikasi jumlah penduduk laki-laki : 11.909, dan jumlah penduduk perempuan : 11.916 (Sumber : BPS Sensus Penduduk Tahun 2010). Yang terdiri dari 15 Desa/Kelurahan yaitu :

  • – Kelurahan Lakawan, luas areal : 9,30 Km2
  • – Kelurahan Tanete, luas areal : 10,45 Km2
  • – Kelurahan Mataran, luas areal : 4,98 Km2
  • – Desa Bamba Puang, luas areal : 9,2 Km2
  • – Desa Siambo, luas areal : 6,51 Km2
  • – Desa Mampu, luas areal : 10,64 Km2
  • – Desa Pekalobean, luas areal : 9,92 Km2
  • – Desa Singki, luas areal : 12,08 Km2
  • – Desa Salu Dewata, luas areal : 13,15 Km2
  • – Desa Tindalun, luas areal : 12,18 Km2
  • – Desa Bubun Lamba, luas areal : 4,33 Km2
  • – Desa Tampo, luas areal : 7,45 Km2
  • – Desa Saruran, luas areal : 4,10 Km2
  • – Desa Batu Noni, luas areal : 5,05 Km2
  • – Desa Mendante, luas areal : 6,00 Km2

Adapun batas Kecamatan Anggeraja adalah :

  • – Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Masalle
  • – Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Malua, dan Baraka
  • – Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Alla
  • – Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Enrekang.

Wilayah Kecamatan Anggeraja tersebut di atas dibawahi suatu organisasi pemerintahan Kecamatan Anggeraja sebagai wadah penyelenggaraan tugas dan fungsi pemerintah dalam malaksanakan pembangunan dan pelayanan masyarakat.

Setiap unit kerja atau organisasi pemerintahan bertanggung jawab dan bertugas melaksanakan kewenangan otonomi wilayahnya menurut bidang teknis kewenanganya sehingga organisasi tersebut dapat menghadapi masalah di lingkungannya masing-masing, baik lingkungan internal maupun lingkungan eksternal yang dapat mempengaruhi pencapaian kinerja organisasi secara keseluruhan.

1 Komentar

Filed under Uncategorized